Renungan Hari Raya Kenaikan Tuhan, Kamis, 21 Mei 2020 (RD. Marselus Nubatonis, Pr)
Foto: RD Marselus Nubatonis |
Hari ini, Gereja Katolik sejagat merayakan Hari Raya Kenaikan Yesus ke Kurga. Kenaikan Yesus ke Surga dipahami sebagai kembali-Nya Yesus dengan mulia jaya kepada Bapa-Nya. Setelah empat puluh hari Yesus menampakkan diri kepada para murid-Nya, Ia meneguhkan para Murid tentang diri-Nya yang mengalahkan maut dan bangkit pada hari ketiga.
Selain itu, peristiwa kenaikan Yesus ke Surga juga dipahami sebagai sebuah penugasan bagi para murid untuk mewartakan kasih karunia Allah kepada segala bangsa. "Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu".
Inilah amanat agung Yesus yang tidak saja ditujukan kepada para murid tetapi juga kepada kita sekalian untuk mewartakan kabar gembira (Injil) dan kebaikan Tuhan kepada segala bangsa. Amanat itu kita jalankan dalam tugas pewartaan yang kita emban; lewat tutur kata dan perbuatan nyata kita sebagai orang-orang terbaptis. pewartaan ini dapat kita nyatakan kepada semua orang di tempat karya kita masing-masing. Dengan demikian semakin banyak orang yang melihat pewartaan kita, menjadi percaya kepada Kristus yang kita wartakan dan kita imani.
Tugas ini tentu tidak gampang, apalagi
di tengah dunia sekarang ini. Kebanyakan orang lebih memilih untuk mengejar harta duniawi
daripada harta surgawi. Ini tidak mudah. Tetapi kita percaya bahwa Tuhan
Yesus yang telah naik ke surga akan mengutus Roh Kudus untuk tetap membimbing seluruh
kesaksian hidup kita dan mengangkat
martabat kita manusia sebagai umat kesayangan-Nya. SELAMAT
MERAYAKAN HARI RAYA KENAIKAN TUHAN.*** (Penulis adalah Imam Diosesan Keuskupan Agung Kupang)
Post a Comment